Ketidakadilan dalam sebuah kelas





Keadilan merupakan cerminan dari kebijaksanaan yang memberi kebenaran dan jalan tengah dari berbagai persoalan apapun. Keadilan juga menyangkut hak dan kewajiban. Dalam pancasila manusia dituntut untuk bersikap adil, dan dapat menempatkan diri sesuai tempatnya juga memiliki etika yang baik terhadap sesama manusia.
Sebagai contoh, saya memiliki kisah
Pada suatu kelas, seorang guru seni masuk dan bertanya di depan kelas siapa saja siswa yang pintar menggambar untuk dibawa ke pameran seni suatu perguruan tinggi terkenal di Bandung. Beberapa anak menyebutkan nama teman-teman yang menurut mereka pintar menggambar, yaitu A, B, C, D, E karena hasil gambarnya selalu bagus. Akhirnya guru tersebut mencatat beberapa nama, yaitu A, B, C, E. Siswa A, B, dan C merupakan siswa berprestasi peringkat 10 besar, dan E adalah siswa yang sudah sering keluar masuk studio musik karena berbakat dalam musik dan sehingga kenal dekat dengan guru seni. Keesokan harinya, D bertanya kenapa nama dia tidak dicantumkan padahal dia sangat berminat untuk ikut dan beberapa kali mendapat nilai 90 untuk tugas seni rupa. Sang guru pun menjawab “saya hanya mengikutsertakan murid yang mendapat peringkat kelas 10 besar. A, B, dan C kan masuk peringkat 5 besar.” Si D kemudian bertanya lagi, “bukankah E tidak masuk 10 besar? Hanya 20 besar. Kalau peringkat 20 besar saya juga masih masuk Bu.” Ibu guru itu menjawab lagi sembari tertawa, “Sudah biarin dia kan pinter gambar, buat nambah-nambahin aja. Tapi kalau sama kamu nanti kebanyakan.”
Tentu itu merupakan hal yang tidak adil bagi D. Karena tiap orang harusnya mendapat kesempatan terlebih dia memiliki kemampuan yang diminta. Temannya yang juga hanya masuk peringkat 20 besar bisa diikut sertakan sedangkan dia tidak bisa. Ketidakadilan ini bisa berdampak bagi psikisnya, dia bisa menjadi kurang suka kepada gurunya tersebut. Namun sebagai guru seharusnya menyediakan fasilitas bagi siswa atau siswinya yang memiliki kemampuan, tidak hanya memandang sebelah mata.
Semua ketidakadilan tentu sangat merugikan untuk seluruh umat manusia. Untuk itu kita perlu selalu berdoa dan mendekatkan diri kepada Allah, karena hanya Allah Maha Adil.
Demikian yang bisa saya bagi, semoga menginspirasi bagi kita semua.

Comments