Hukum Pranata Pembangunan



Definisi Hukum Pranata Pembangunan
Hukum adalah peraturan atau adat yang secara resmi dianggap mengikat, yang dikukuhkan oleh penguasa atau pemerintah
Pranata adalah sistem tingkah laku sosial yang bersifat resmi serta adat-istiadat dan norma yang mengatur tingkah laku itu, dan seluruh perlengkapannya guna berbagai kebutuhan manusia.
Penjelasan dari Hukum Pranata Pembangunan adalah peraturan resmi yang mengikat yang mengatur tentang interaksi antar individu dalam melakukan perubahan untuk mewujudkan peningkatan kesejahteraan hidup. Dalam arsitektur khususnya Hukum Pranata Pembangunan  memfokuskan pada peningkatan kesejahteraan hidup yang berhubungan dengan interaksi individu dengan lingkungan binaan.
Interaksi yang terjadi menghasilkan hubungan kontrak antar individu yang terkait seperti pemilik (owner), konsultan (arsitek), kontraktor (pelaksana), dan unsur pendukung lainnya dalam rangka mewujudkan ruang/bangunan untuk memenuhi kebutuhan bertempat tinggal.

Pentingnya Hukum Pranata Pembangunan
Mengapa harus ada hukum? Setiap Negara atau yang membentuk suatu kelompok harus mempunyai hukum. Kenapa? Karena manusia itu adalah makhluk yang komplek yang memiliki banyak keinginan, kebutuhan, kepentingan, dan sebagainya. Saat ini jumlah penduduk perkotaan mengalami pertumbuhan yang pesat. Perkembangan kota-kota yang pesat ini disebabkan oleh perpindahan penduduk dari desa ke kota, dari kota lain, atau pemekaran wilayah. Ruang merupakan wadah keseluruhan interaksi sistem sosial berlangsung, dan wadah atau ruang tersebut perlu ditata agar dapat memelihara keseimbangan lingkungan dan memberi dukungan nyaman terhdap manusia dan makhluk hidup lainnya.
Dalam membangun banyak hal-hal yang harus diurus, maka dalam hal ini sang arsitek harus memperhatikan hal-hal apa saja yang dibutuhkan dalam proses pembangunan. Proses pembangunan akan berjalan mulus jika sang arsitek mempunyai surat-surat bahwa pembangunan yang ditangani telah mengikuti peraturan-peraturan yang sudah dibuat.
Sikap dan tanggung jawab harus dijunjung tinggi, yaitu selalu memperhatikan faktor-faktor yang dibutuhkan dan mempengaruhi beberapa aspek.

Comments